Arsenal Disarankan Datangkan Christian Eriksen

oleh
oleh

Bol368 – Christian Eriksen, memang baru datang dari Inter Milan pada transfer musim dingin 2020 lalu. Namun begitu, pemain asal berpaspor Denmark tersebut justru dikabarkan ingin segera hengkang dari Giuseppe Meazza.

Penyebab utama, Eriksen sudah ingin keluar dari skuad asuhan Antonio Conte lantaran dirinya selalu tidak mendapatkan menit bermain secara reguler. Sudah tak kerasan bermain dengan Inter, membuatnya semakin membuka pintu hengkang di Januari 2021.

Mengejutkannya, Arsenal dikabarkan sudah menaruh minat kepada mantan pemain Tottenham Hotspur tersebut. Rumornya, Meriam London siap melakukan pertukaran dengan menaruh Granit Xhaka untuk mempermulus transfer Eriksen.

Bahkan, Kevin Campbell selaku mantan pemain Arsenal pada medio 1988 sampai 1995 menyarankan untuk mantan timnya segera serius dalam mengamankan jasa Eriksen saat jendela transfer dibuka lantaran dianggap semakin bisa menguatkan komposisi skuad asuhan Mikel Arteta.

Baca juga : Ole Gunnar Solskjaer Akan Lepas 3 Pemain Pada Bursa Transfer Januari 2021

“Kami semua mengetahui Eriksen bermain untuk tim rival (Tottenham Hotspur), tapi kami tahu kualitasnya,” ujar Campbell dari Football London.

“Bersama Inter, dia memang tidak sukses. Namun begitu, kehadiran Eriksen akan menjadi tambahan yang bagus untuk skuad Arsenal dan saya tidak peduli jika pernah bermain untuk Spurs,” tutupnya.

Setelah gagal mendatangkan Houssem Aouar dari Olympique Lyon, memang telah membuat The Gunners kini terus gencar mencari pemain anyar kreatif guna membantu untuk mencetak gol ke gawang lawan.

No More Posts Available.

No more pages to load.