BOL368 – Dilansir Sky Sports, Jose Mourinho telah memberikan arahan kepada pemain Tottenham untuk membiasakan diri bermain tanpa dihadiri penonton. Sebelum pertandingan melawan Manchester United yang akan segera berlangsung pada Sabtu (20/6) dini hari bergulir.
The Spurs sebelumnya menelan kekalahan saat menjalani pertandingan persahabatan di Tottenham Hotspur Stadium melawan Norwich City di stadion yang tidak dihadiri oleh penonton. Pertandingan tersebut berlangsung 30 menit lebih lama untuk memastikan seluruh pemain mendapatkan kesempatan untuk bermain.
Beberapa pemain Tottenham jabarnya sudah mulai kembali latihan dan bisa kembali tampil di sisa pertandingan musim ini. Harry Kane, Son Heung-Min, Steven Bergwijn, dan Moussa Sissoko kemungkinan besar dapat dimainkan oleh Mourinho di pertandingan mendatang.