Nick Pope Masuk dalam Radar Transfer Tottenham Hotspur

oleh -582 Dilihat
oleh

Bol368 – Burnley memang masih mengalami inkonsistensi dan kini menempati posisi 15 klasemen sementara, namun hal tersebut tak lantas membuat para pemain mereka sepi dari buruan klub top, salah satu nama yang mulai dikaitkan dengan pintu keluar Turf Moor adalah penjaga gawang mereka, Nick Pope.

Setelah di musim panas lalu sempat dikabarkan masuk dalam rencana transfer Chelsea, kini menurut laporan terbaru dari Daily Mail, Pope jadi target utama klub asal London lainnya, Tottenham Hotspur.

Pihak klub beranggapan bahwa Nick Pope adalah sosok tepat untuk mengawal gawang Spurs andai kiper utama, Hugo Lloris memilih untuk hengkang di musim panas 2021 mendatang, namun mereka harus bersedia mengeluarkan dana paling tidak sebesar 30 juta poundsterling.

Kontrak pemain asal Prancis itu memang baru akan selesai pada tahun 2022, musim panas 2021 jadi kesempatan terakhir Spurs jika masih ingin menjual Lloris sedikit di atas angka pasaran, terlebih pemain berusia 34 tahun itu juga diklaim bakal bereuni dengan Mauricio Pochettino di Paris Saint-Germain.

Baca juga : Mino Raiola Tak Terima Disebut Biang Kerusuhan di Man UNited

Peluang untuk melihat Lloris hengkang sepertinya juga semakin terbuka lebar, pasalnya mantan pemain Olympique Lyon itu tengah menjadi sasaran kritik usai melakukan sejumlah blunder dan menyebabkan timnya saat ini masih tertahan di posisi sembilan klasemen sementara.

Tottenham Hotspur sepertinya memang akan melepas beberapa pemain di musim panas 2021, selain Lloris, klub yang tengah bermain di bawah arahan Jose Mourinho itu juga akan menjual Dele Alli.

No More Posts Available.

No more pages to load.