Para Pemain Real Madrid Tak Ingin Zinedine Zidane Dipecat

oleh
oleh

Bol368 – Juara bertahan La Liga, Real Madrid benar-benar main jauh di bawah standar pada musim 2020/21 ini. Klub asuhan Zinedine Zidane tersebut, sering mengalami kekalahan mengejutkan seperti takluk dari Shaktar Donetsk dan klub promosi, Cadiz.

Bahkan pada pertandingan terakhir di ajang La Liga, Los Blancos harus takluk 1-4 atas lawannya Valencia. Hasil itu, membuat El Real sudah merasakan tiga kekalahan dari semua kompetisi yang dijalankannya.

Kondisi klub asal ibukota Spanyol yang sedang tidak baik, menjadikan posisi Zidane dikabarkan tengah di ambang pemecatan.

Sebab pada kompetisi Liga Champions, Real Madrid juga sedang terancam tak dapat lolos ke babak selanjutnya apabila gagal menaklukan Inter Milan di pertemuan keduanya, usai saat ini mereka baru mengumpulkan empat poin.

Mendengar rumor pemecatan Zizou dari kursi kepelatihan, Dani Carvajal akhirnya angkat bicara apabila seluruh rekan setimnya tak ingin itu terjadi dan terus mendukung pelatih berkepala plontos itu tetap bertahan di Santiago Bernabeu.

Baca juga : Donny van de Beek Harus Berjuang Keras Beradaptasi di Man United

“Kami ingin tetap Zidane berada di sini, sampai kapan pun. Bersama rekan setim dengan klub ini dan menggunakan filosofi pelatih, menekankan bahwa tim selalu menuju ke arah yang sama dan itu telah terjadi selama bertahun-tahun di sini,” ujar Carvajal.

“Kami sedang menerima nasib sial, tetapi terkadang Anda tak dapat memenangkan setiap pertandingan dan sepertinya Real Madrid sedang krisis. Pada akhirnya, Anda harus sedikit terbiasa dengan pasang surut ini,” tutupnya.

Inkonsistensi performa yang dialami Los Blancos, nampaknya sudah membuat Zidane menyesal tak aktif mendatangkan pemain di jendela transfer musim panas 2020 dan menjual beberapa pemainnya seperti Achraf Hakimi dan Sergio Reguilon.

No More Posts Available.

No more pages to load.